Lompat ke konten

Since 2014

About Us

PT Berkah Catering Nusantara adalah bisnis katering yang berkembang secara pesat melalui teknologi pemasaran online . Perusahaan ini berdiri pada oktober 2014 di Kota Surabaya yang mengawali bisnisnya di bidang catering nasi kotak. kemudian seiring berjalannya waktu jasa catering surabaya ini mengembangkan bisnisnya di bidang catering Prasmanan dan catering harian. Pada tahun 2017 namanya semakin dikenal melalui pemasaran online dengan memanfaatkan teknologi pemasaran SEO (Search Engine Optimization) yang dilakukannya sehingga semakin banyak dicari tidak hanya di Kota Surabaya dan Sidoarjo saja akan tetapi berkembang lebih luas ke area Kota Jawa Timur dan Jabodetabek

The Begining

2014

Awal mula usaha di bentuk di Surabaya dan didirikan oleh Irwan Hernawan. Berawal dari bisnis catering kotakan yang dipasarkan secara online catering awalnya hanya menerima pesanan untuk area Surabaya dan Sidoarjo.

2015

mengembangkan layanannya ke jasa catering prasmanan dengan melayani acara pernikahan. Unggul dalam soal harga, menjadi salah satu kelebihan utama sehingga namanyadikenal di dunia maya, bahkan tidak hanya di Kota Surabaya dan Sidoarjo saja akan tetapi juga ke Kota Jawa Timur lainnya, seperti Gresik, Madura dan Mojokerto.

Expansion

2016

memberanikan diri untuk memperluas area pememasaran online dan layanannya dan mendirikan beberapa dapur cabang di Kota Jawa Timur lainnya.Tenaga kerja kemudian juga bertambah dari awal hanya 3-5 orang menjadi lebih dari 100 orang saat ini.

2017

usaha merasa perlu mendapatkan payung hukum dan merubah status badan usahanya dari perusahan perorangan menjadi perseroan terbatas (PT) yang dinamakan PT. Berkah Catering Nusantara dibawah akte Notaris SANTI KAMAYANI No. 02 tanggal 19 September 2017

Moving Forward

2018

semakin melancarkan strategi pemasaran online nya dengan meluncurkan aplikasi Android berbasis e-commerce untuk lebih memudahkan pelanggan memesan Jasa catering dan pernikahan. Pada tahun ini juga perusahaan berhasil mengembangkan layanan melalui unit bisnisnya Berkah Enterprise di bidang paket pernikahan lengkap dan juga berkembang hingga saat ini melauli SEO pemasaran online.

2019

Unit bisnis berhasil mendirikan dapur di Kota Depok dan membuat kantor cabang di Kota Jakarta. Mendapatkan sambutan yang sangat baik di Ibukota kemudian pada tahun yang sama berkah catering membuka dapur cabang di Kota Bekasi dan kantor management Jakarta di Cakung Jakarta Timur. Ditahun yang sama PT. BCN menetapkan beberapa unit bisnisnya yang tergabung dalam Berkah Group Management

Strategi Pemasaran Berkah Catering

Dengan memanfaatkan strategi pemasaran online yang dikembangkan melalui teknologi SEO (Search Engine Optimization) dan platform social media seperti Facebook, youtube dan Instagram. Bahkan diakui CEO PT. BCN yakni Irwan Hernawan, bahwa masyarakat lebih banyak mengenal nama usahanya tersebut dari dunia maya. Di klaim bahwa 90% pemesanan yang didapatkan selama ini baik pemesanan katering atau paket pernikahan didapatkannya melalui pelanggan yang menemukan nya dari dunia Maya.

Peka akan perkembangan teknologi online membuat pemasaran nya selangkah lebih unggul dibandingkan jasa catering dan pernikahan lainnya, karena menurut pemilik tunggal perusahaan tersebut mengatakan “akan mati atau tidak berkembang suatu bisnis apapun saat ini jika tidak membuka mata dan mengembangkan pemasarannya ke dunia online dan social media”, menurutnya bahwa sebagian besar masyarakat saat ini mencari penyedia jasa atau barang apapun yang diinginkan melalui mesin pencarian online seperti google dan social media seperti facebook, youtube dan instagram.

Berkah Group dan Segmen Pasar Catering

Usaha ini membentuk segmentasi pasar dalam kurun waktu 5 tahun belakangan ini di segmen kelas menengah ke bawah. Diakui bahwa harga paket catering dan paket pernikahan yang dimiliki dan ditawarkan oleh berkah catering surabaya adalah yang termurah di kelasnya. Dengan strategi pemasaran online yang dimilikinya dan ditambah keunggulan harga dari paket yang ditawarkan membuat jasa ini semakin yakin dapat lebih berkembang dalam kurun waktu 5 tahun kedepan.

Menurut CEO Perusahaan bahwa Kota Surabaya dan Jakarta merupakan target pasar yang bagus untuk memulai pengembagan, karena tidak dapat dipungkiri bahwa kedua Kota Besar di Pulau Jawa tersebut merupakan kiblat bisnis yang dituju oleh hampir semua pengusaha saat ini. Sedangkan pengembangan bisnis  di Kota ini merupakan awal dari misi berkah catering untuk mengembangkan bisnis nya di seluruh Nusantara.

Siapkan Virtual Wedding Pertama di Surabaya

Berkah Group membuat terobosan virtual wedding sebagai gaya wedding era new normal. Peluang itu pula yang ditangkap manajemen Berkah Group Sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa boga dan wedding organizer. Dari yang biasanya menangani wedding in door dan out door, kini mereka menghadirkan sebuah konsep virtual wedding.

Pernikahan berbasis digital dengan harga paket mulai Rp 30 jutaan itu dijamin akan meninggalkan kenangan indah tak terlupakan. “Kami mengemas resepsi pernikahan dengan gaya berbeda, pernikahan yang disiarkan langsung melalui tangkapan secren raksasa,”.

Seperti apakah modelnya? Menurut Ariyas, virtual wedding yang mereka hadirkan digelar dengan memanfaatkan platform aplikasi video conference zoom cloud meeting. Teknisnya, resepsi digital akan menghubungkan sang mempelai berikut keluarganya dengan para tamu undangan melalui layar lebar. Jadi, para tamu cukup memberikan restu melalui video conference tersebut. Berkah catering nusantara menjadi pelopor pertama jasa catering yang mengusung konsep virtual wedding di area Jawa Timur dan sekitarnya

PT. Berkah Catering Nusantara

Alamat :

Royal Plaza Lt. Dasar C2-27 – Surabaya
​031 – 995 32 605 / 0812-3008-1664

Kami bangga karena telah menjadi pelopor catering termurah di Jatim dan Jabodetabek

Masih Ragu dengan eksistensi kami?

Percayakan Acara Kalian Bersama Vendor yang Tepat!