Tidak terasa bulan ramadhan di tahun 2019 sebentar lagi akan kita masuki, menurut informasi dari lembaga penerbangan dan antariksa nasional secara hisab awal ramadhan 1440 hijriah / 2019 akan jatuh pada tanggal 6 mei 2019 , oleh karena itu sebentar lagi tepatnya 1 bulan lebih 5 hari lagi bagi para umat islam akan mulai menjalankan perintah puasa sesuai dengan ajaran agama islam.
Bagi para umat islam di seluruh dunia, puasa di bulan suci ramadhan adalah suatu ibadah yang wajib dilakukan, perintah puasa di bulan ramadhan secara langsung disampaikan oleh Allah SWT melalui kitab suci Al-Quran di surat Al-Baqarah ayat 185:
“Barangsiapa di antara kamu yang hadir (di negeri tempat tinggalnya) pada bulan itu (Ramadhan), maka hendaklah ia berpuasa (selama bulan itu), dan siapa yang sakit atau dalam perjalanan, maka wajib baginya berpuasa sebanyak hari yang ditinggalkannya.”
Seperti yang kita ketahui pada umumnya ibadah puasa dimulai dari kegiatan sahur yakni makan sebelum memasuki waktu subuh pada dini hari dan menahan makan/minum serta mengkontrol hawa nafsu sampai dengan waktu berbuka puasa tepatnya pada azan maghrib. Banyak orang yang kadang salah menafsirkan bahwa ibadah puasa pada halnya hanyalah kegiatan menahan makan dan minum saja padahal jika kita telusuri lebih lanjut, di bulan ramadhan ini juga merupakan ajang paling baik para umat muslim untuk berlomba-lomba melakukan ibadah dan bersedekah, karena janji Allah akan melipat gandakan pahala ibadah selama bulan suci ramadhan.
Sedangkan menurut penelitian ternyata bulan ramadhan juga merupakan sarana yang tepat untuk menjaga kesehatan, karena seperti yang kita ketahui dalam satu tahun organ dalam tubuh kita bekerja dan di bulan ramadhan merupakan saat yang tepat untuk beristirahat. Berbicara juga mengenai bulan ramadhan tentunya terdapat kuliner-kuliner yang khas sebagai hidangan berbuka puasa, ingin tau apa saja itu? yuk kita simak ulasannya berikut ini
Makanan dan Minuman Khas Berbuka Puasa di Bulan Ramadhan
Tentunya jika seharian penuh kita berpuasa pada saat waktunya berbuka puasa kita membutuhkan asupan makanan yang lebih banyak mendatangkan energy, pada umumnya cenderung makanan yang manis-manis. Oleh karena itu makanan manis seperti kolak, kurma, teh manis sangatlah cocok jika dijadikan sebagai hidangan pembuka ketika berbuka puasa.
Selain itu tentunya masih banyak makanan lain yang cocok dijadikan sebagai hidangan untuk berbuka puasa. Berikut ini adalah beberapa contoh hidangan yang sering dijadikan konsumsi takjil ketika berbuka puasa di Surabaya versi berkah catering sebagai salah satu pelaku jasa catering di Surabaya:
- Kolak Pisang / Ubi
- Kolak Biji Salak
- Bubur Sumsum
- Bubur Kacang Ijo / ketan hitam
- Bubur Sagu Mutiara
- Tape Colenak
- Pisang Keju
- Ronde / Angsle
- Manisan Kurma
Selain makanan, ternyata terdapat juga minuman khas ketika kita berbuka puasa, tentunya cenderung juga pada minuman manis agar bisa mengembaliakan energi kita setelah letih seharian berpuasa. Berikut ini adalah contoh minuman yang sering dijadikan sebagai pelengkap takjil berbuka puasa saat bulan ramadhan :
- Es Campur
- Es Doger
- Es Timun Suri
- Es Pisang Ijo
- Es Cincau
- Es Teler
Itulah beberapa contoh makanan dan minuman yang sering dijadikan hidangan pembuka saat berbuka puasa. Pada bulan ramadhan juga tidak jarang kalian memiliki agenda untuk berbuka puasa bersama teman-teman kerabat atau keluarga, biasanya bisa kalian lakukan di restoran atau rumah makan di dareah sekitar, atau bisa juga kalian memanggil penyedia jasa khusus catering buka puasa di Surabaya. Jika Kalian sedang mencari jasa catering tersebut, dan bingung harus cari kemana? sekarang kalian tidak perlu khawatir lagi karena kami PT. Berkah Catering Nusantara memiliki paketan Khusus dan lengkap untuk Berbuka Puasa.
Paket Buka Puasa Bersama Surabaya – Sidoarjo
Seperti yang kalian ketahui bersama, berkah catering merupakan salah satu penyedia jasa catering surabaya yang dikenal sebagai pelopor catering murah di Jawa Timur, khususnya area Surabaya dan Sidoarjo. Dalam kiprahnya berkah catering menangani berbagai jenis catering, mulai dari catering nasi kotak, jajan pasar, tumpeng hingga catering prasmanan untuk bermacam event, mulai dari acara kecil seperti arisan hingga acara pernikahan.
Awal bulan April 2019 menjelang memasuki bulan ramadhan, berkah catering membuat paketan khusus untuk event berbuka puasa bersama untuk kantor, kampus sampai dengan keluarga. Tentunya Paket BUKBER (Buka Bersama) ini juga pernah diluncurkan di tahun sebelumnya, dan alhamdulillah mendapatkan respon yang sangat baik dari masyarakat Kota Surabaya – Sidoarjo hingga kota lainnya seperti Gresik dan Malang juga menggunakan jasa kami dan alhamdulillah mereka semua terpuaskan, berikut ini beberapa review testimonial pada saat acara buka puasa bersama tahun 2018 kemarin
Berbeda dari tahun sebelumnya, di tahun 2019 ini berkah catering meluncurkan paket buka puasa bersama dengan pilihan menu yang lebih lengkap dan hemat jika dibandingkan tahun sebelumnya. Paket Bukber ini dibagi menjadi 2 kategori, yakni PAKET BUKBER BERKAH dan PAKET BUKBER NUSANTARA . Kedua paket ini secara khusus bisa didapatkan hanya selama periode bulan ramadhan saja dan lebih dipermudah dengan minimal pemesanan 50 pax.
1. PAKET BUKBER BERKAH
Mengacu pada konsep paket bukber 2018 , pada paketan ini hampir mirip dengan sebelumnya, terdapat persamaan jenis struktur menu paketan dimana setiap paketan terdapat menu khusus free takjil dan menu makanan berbuka puasa. Pada paketan BUKBER Hemat sampai dengan paket BUKBER Lengkap ini konsep yang dijual adalah konsep gubukan dan prasmanan, dimana calon konsumen bisa memilih takjil dan menu berbuka puasa apa yang diinginkan. Paket tersebut dijual dari harga Rp 20.000,- s/d Rp 50.000,- per porsinya, tentunya harga tersebut telah include peralatan dan juga pelayanannya.
Dalam konsep Paket BUKBER 2019 kali ini berkah catering juga menambahkan konsep menu nasi keroyokan dan juga nasi kotak untuk berbuka puasa, tentunya dilengkapi juga dengan free takjil untuk buka puasa. Nasi keroyokan adalah makanan yang diletakan dalam wadah daun pisang dan dimakan secara berebutan, pernah kita bahas sebelumnya pada artikel Trend Nasi Keroyokan Surabaya. Dalam menu Paket BUKBER Keroyokan 1 dan 2 terdapat perbedaan struktur menu dimana BUKBER Keroyokan 1 lebih cenderung pada menu tradisional dan nusantara sedangkan BUKBER Keroyokan 2 lebih condong ke menu timur tengah, dimana kalian bisa menikmati langsung sajian ala timur tengah versi berkah catering.
Kemudian terdapat juga paket nasi kotak surabaya lengkap dengan menu takjilnya bagi kalian yang ingin lebih praktis dalam menyantap hidangan khusus berbuka puasa. Dalam menu BUKBER Kotakan ini bisa kalian lihat perbedaan struktur menu antara paket BUKBER Kotakan 1 dan 2, dimana kalian bisa melihat pada Paket BUKBER 2 lebih memiliki varian menu yang lebih lengkap. Jika kalian merasa kurang cocok dengan menu di atas dan ingin mencari varian menu lain yang berbeda, jagan khawatir karena kami memiliki jenis paket lainnya.
2. PAKET BUKBER NUSANTARA
Kategori Paket BUKBER kedua adalah Paket BUKBER Nusantara, paket ini dirancang khusus bagi para calon pelanggan berkah catering yang ingin mencicipi hidangan ala nusantara di daerah lainnya seperti makanan khas Jogya, Bali, Jakarta, Makassar dan Sumatera. Tentunya menu dalam paketan masing-masing merupakan menu khas dari daerah/kota seperti yang terlampir di judul menu.
Paket BUKBER Nusantara ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau yakni Rp 35.000 / pax untuk masing-masing paketnya, dimana harga tersebut sudah termasuk free takjil buka puasa sebagai menu pembuka untuk berbuka puasa kalian nanti. Paket BUKBER Nusantara menyusun konsep prasmanan dengan digabungkan dengan menu pelengkap gubukan.
Itulah beberapa menu yang bisa kalian pilih sebagai bahan alternatif untuk berbuka puasa kalian bersama rekan kerja, kampus atau keluarga.